Jakarta, CNBC Indonesia – Dalam dunia bisnis yang serba cepat, keberadaan dan fungsi dari sebuah laptop bukan hanya sekedar alat kerja, tetapi menjadi kunci untuk menunjang segala macam produktivitas Anda dimanapun berada. Untuk itu, bagi Anda yang punya mobilitas tinggi, memiliki laptop yang ringan, bertenaga, dan tahan lama sangatlah penting. ASUS menawarkan berbagai pilihan laptop bisnis yang dirancang untuk menjawab kebutuhan mobilitas tinggi tersebut.
Penasaran apa saja pilihan laptop bisnis yang bisa menunjang mobilitas tinggi Anda? Berikut adalah lima rekomendasi laptop terbaik dari ASUS yang dapat membantu Anda menyelesaikan pekerjaan bisnis dengan mudah dan efisien!
1. ASUS Vivobook S 14 OLED (S5406)
Jika Anda mencari laptop yang ringan dan mudah dibawa ke mana saja, ASUS Vivobook S 14 OLED (S5406) adalah pilihan yang tepat. Laptop ini hanya memiliki ketebalan 1.39 cm dan berat 1.3 kg, sehingga sangat portabel untuk menemani Anda dalam perjalanan bisnis atau pertemuan di luar kantor. Ditenagai oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 7, laptop ini mampu menjalankan berbagai aplikasi bisnis dengan lancar, baik itu untuk multitasking atau aplikasi berat seperti pengolahan data. Keunggulan lain dari Vivobook S 14 OLED adalah layarnya yang memukau. Dengan layar 14″ WUXGA OLED HDR, Anda akan mendapatkan kualitas visual yang tajam dan jelas, ideal untuk bekerja atau melakukan presentasi. Selain itu, laptop ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas besar, 75 Wh, yang dapat bertahan lama untuk mendukung aktivitas kerja sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya.
2. ASUS Vivobook S 15 OLED (S5507) Copilot+ PC
Jika Anda membutuhkan layar yang lebih besar, namun tetap ringan dan portabel, ASUS Vivobook S 15 OLED (S5507) adalah pilihan yang tepat. Dengan bobot hanya 1.42 kg dan ketebalan 1.47 cm, laptop ini tetap mudah dibawa meskipun memiliki layar 15.6″ 3K 120 Hz OLED HDR yang luas. Layar berkualitas tinggi ini memungkinkan Anda bekerja dengan lebih nyaman, terutama ketika harus membuka banyak aplikasi atau dokumen secara bersamaan. Vivobook S 15 juga hadir dengan baterai yang sangat tahan lama, hingga 18 jam penggunaan, sehingga Anda bisa bekerja tanpa harus sering mengisi daya. Ditenagai oleh prosesor Snapdragon® X Elite, laptop ini juga dilengkapi dengan fitur AI generasi terbaru, termasuk Copilot+ yang dapat membantu Anda meningkatkan produktivitas dengan lebih cerdas.
3. ASUS Zenbook 14 OLED (UM3406)
ASUS Zenbook 14 OLED (UM3406) adalah laptop bisnis yang…
[For the full text, refer to the original article as the translation may be truncated.]