Jelajahi Kisah Terbaru Prabowo Subianto yang humanis Setiap Waktu
Berita  

Mitos Awan Bolong di Langit Disangka UFO, Ini Faktanya

Jakarta, CNBC Indonesia – Sebuah penampakan aneh terlihat di langit dekat Florida, Amerika Serikat (AS). Isu kedatangan alien dengan pesawat UFO pun muncul.
Foto penampakan aneh itu diambil satelit Terra milik badan antariksa Amerika Serikat (AS) atau NASA. Gambar diambil dari dekat pantai barat Florida tanggal 30 Januari 2024 lalu.
Dari foto yang dibagikan Business Insider, gambar tersebut memperlihatkan langit yang dipenuhi awan tetapi bolong di tengahnya.

Laman itu menuliskan fenomena tidak biasa sebenarnya bukan hal baru ditemukan oleh NASA. Sejumlah temuan aneh telah berhasil didokumentasikan sejak 1940-an, namun baru 15 tahun terakhir para peneliti menemukan jawabannya.
Fenomena awan bolong itu diberi nama awan cavum atau awan lubang atau lubang jatuh. Ukurannya cukup besar untuk bisa dilihat langsung manusia dari tanah maupun luar angkasa, dikutip Kamis (7/3/2024).
Namun awan tersebut memang bukan awan biasa. Karena terbentuknya melalui teknologi manusia, yakni pesawat terbang yang melewati tepian awan altocumulus tingkat menengah.
Temuan ini berdasarkan penelitian dari tahun 2010-2011. Sebagai informasi altocumulus adalah awan yang terbuat dari tetesan air sangat dingin.
Berdasarkan penelitian Pusat Penelitian Langley NASA tahun 2010, awan cavum terbentuk tergantung sudut pesawat. Semakin dangkal melewati awan akan makin besar rongga yang tertinggal.
Semua pesawat disebutkan dapat menghasilkan fenomena tersebut. Di lokasi tempat foto diambil tercatat lebih dari 1.000 penerbangan setiap hari melewati langit tersebut.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya
Astronom Yakin Alien Sudah Tahu di Bumi Ada Manusia

(dem/dem)