PortalBeritaTribun.net adalah situs berita yang berfokus pada penyajian informasi terkini dan terpercaya
Berita  

7 Langkah Sukses FMCG Menjadi Pilihan E-commerce

Platform e-commerce menjadi pilar utama dalam pertumbuhan industri brand Fast-Moving Consumer Goods (FMCG) di era digital yang semakin maju. Melalui platform ini, masyarakat dapat mengenal berbagai brand FMCG di Indonesia, yang pada gilirannya mendorong pertumbuhan kinerja perusahaan-perusahaan FMCG. Di tengah transformasi digital yang pesat, e-commerce bukan sekadar opsi lagi, tetapi menjadi keharusan bagi brand FMCG agar tetap relevan, kompetitif, dan terus berkembang di pasar yang dinamis. Menurut laporan Compas.co.id, nilai penjualan FMCG di e-commerce terus meningkat secara konsisten sejak 2022 hingga 2024. Pada tahun 2022, nilai penjualan mencapai Rp51 triliun, kemudian naik 11% menjadi Rp56,3 triliun pada 2023. Trend positif ini berlanjut hingga tahun 2024, di mana total nilai penjualan FMCG di e-commerce mencapai angka Rp74,8 triliun, menunjukkan kenaikan sebesar 32%. Berdasarkan prediksi melalui metode regresi linear, di tahun 2025 nilai penjualan FMCG diperkirakan akan meningkat sebesar 19% menjadi Rp88,9 triliun. Tantangan yang dihadapi beberapa brand FMCG di tahun 2024, seperti peningkatan persaingan penjualan online dari produk Tiongkok, kampanye All Eyes on Rafah yang berujung pada boikot produk terafiliasi Israel, deflasi, dan tingginya jumlah PHK, tidak menghalangi pertumbuhan sektor ini. Meski menghadapi tantangan, berkat strategi digital yang efektif, para brand FMCG mampu bertahan dan tumbuh di tengah tekanan ekonomi. Untuk mengapresiasi peran e-commerce dalam kesuksesan bisnis dan transformasi industri, CNBC Indonesia akan menggelar The Compas.co.id x CNBC Indonesia Exceptional Performance in E-commerce (EPIC) Awards pada 27 Februari 2025. Dengan tema “Embracing FMCG Growth in The E-commerce Era,” penghargaan ini akan diberikan kepada brand yang berhasil meningkatkan penjualan secara signifikan melalui strategi digital yang matang, serta untuk mendorong brand FMCG memaksimalkan penjualannya di e-commerce. Sebelum pemberian penghargaan, EPIC Awards akan mengadakan diskusi dengan pelaku sektor FMCG untuk membahas tantangan dan keberhasilan dalam memanfaatkan platform e-commerce demi pertumbuhan kinerja. Anda dapat menyaksikan acara The Compas.co.id x CNBC Indonesia Exceptional Performance in E-commerce (EPIC) Awards secara langsung di CNBC Indonesia TV dan streaming di CNBC Indonesia. Tetap pantau cnbcindonesia.com dan CNBC Indonesia TV untuk mendapatkan informasi terkini seputar ekonomi dan bisnis.

Source link